Minggu, 15 Mei 2011

tusuk dasar, pentingkah ?




 





LAPORAN KERAJINAN DAN KETERAMPILAN TANGAN
PENGEMBANGAN TUSUK DASAR

 Disusun guna memenuhi Tugas Individu
Mata kuliah : Pendidikan kerajinan dan Keterampilan Tangan
Dosen : Ibu Yuyarti



Oleh:

Muin Arifah   140140203

Rombel  10

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2011

LAPORAN KERAJINAN TANGAN DAN KETERAMPILAN
PENGEMBANGAN TUSUK DASAR

Bahan :
·         Kain strimin hitam
·         Benang cap payung dan cap kambing terbang : warna jingga, ungu, biru muda, putih, kunig, coklat, merah jambu.

Alat :
·         Jarum
·         Gunting
·         Pensil
·         Penggaris

Langkah-langkah Pembuatan
v    Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan untuk menyulam

v    Langkah-langkah untuk membuat bingkai :
1.    Ukur kain strimin sebasar 30 x 20 cm dengan bantuan penggaris.
2.    Ukurlah 3 cm pada setiap tepi kain tersebut, lalu buat tusuk jeluhur.
3.    Pada bagian 3 cm yang telah diukur tadi , buanglah serat-serat kainnya.
4.    Ikatlah serat-serat kain yang tersisa tersebut dengan menggunakan benang, masing-masing ikat terdiri dari 2 kotak.
5.    Setelah ikatan seluruhnya terbentuk mengelilingi kain lepaskan benang yang tadi digunakan untuk menjelujur kain, sehingga tampak seperti bingkai kain.

v Langkah-langkah membuat pengembangan tusuk dasar :
1.      Gunakan tusuk rantai untuk membuat judul di bagian atas kain dengan tulisan “Pengembangan Tusuk Dasar dengan benang warna jingga.
2.      Pada bagian tengah buatlah objek atau gambar yang akan dibuat berdasarkan macam-macam tusuk dasar yang dikembangkan sesuai kreativitas.
3.      Pada bagian bawah buatlah Nama, NIM dan rombel dengan tusuk rantai dengan benang warna jingga.
4.      Buatlah pengembangan dari berbagai macam tusuk dasar salah satunya melalui pembuatan bunga dan daun dengan tusuk rantai, jelujur, daun, balik, rantai ikat, terbang, batang dan simpul prancis.

Hiasan utama :
1.      Buatlah sketsa bunga.
2.      Buat tusuk balik dengan benang putih rangkap 8, dan bagian dalam mahkota dari kain strimin dilipat. Sehingga, tampak seperti bunga timbul.
3.      Buat dasar bunga/bakal biji dengan warna kuning menggunakan tusuk jelujur.
4.      Bagian inti/bagian bunga paling tengah menggunakan tusuk zig-zag dengan benang warna coklat.
5.      Bagian bawah bunga buat sketsa daun  3 lembar, pada tepinya dengan tusuk balik benang warna hijau muda. Sedangkan pada tulang daun dengan warna hijau agak kekuningan.
6.      Bagian atas bunga dibuat 2 tangkai daun dengan benang warna hijau tua dan tiap tangkainya terdapat 5 daun.

Hiasan pengembang :
1.    Buatlah bunga-bunga di sekitar hiasan inti dengan aneka warna benang dan bentuknya.
2.    Bagian atas bunga inti diberi gambar daun menjari dengan tusuk daun dan balik.

Penilaian
·      Penilaian proses
·       Penilaian hasil

Aspek
Nilai
Teknik- teknik yang digunakan
21
Langkah-langkah
22
Keserasian warna
15
Kerapian
13
kreatifitas
15
Total nilai                                               86










Tidak ada komentar:

Posting Komentar